Kamis, 23 Juli 2009

Sarden Salem Duri Lunak

Sarden Ikan Salem



Bikin sarden sendiri yuuuk

Kebetulan di pasar ada ikan salem/sarden seger-seger, jadi kepikiran bikin sarden, secara Mas rasydan seneng banget sarden.
Langsung deh cari perlengkapan dan bumbu-bumbunya.

Ini nih :

1/2 kg Ikan salem/sarden
Cuci bersih, lumuri jeruk nipis

Bumbunya :
air 500 cc atau dikira2 sampai semua terendam
1 botol saus tomat ukuran sedang (aku suka pakai Delmontee)
5 siung Bawang merah, iris halus
5 siung Bawanng Putih, cincang kasar
1 bonggol Bawang Bombay agak besar, iris 2
5 buah cabai merah besar (yang gak pedes), iris sesuai selera
1 jempol jahe, memarkan atau iris2
Garam
Penyedap Rasa bila suka
Gula secukupnya

Cara :
Siapkan panci presto
Tumis bawang merah, bawang putih dan 1/2 bagian bawang bombay sampai harum
Masukan Jahe, tumis sebentar, angkat
Masukan air, ikan salem, saus tomat, bumbu yang sudah ditumis, garam dan gula aduk rata.
Tutup panci presto dan masak sekitar 60-90 menit
sementara itu tumis 1/2 bagian bombay dan cabai sampai setengah layu, tuang ke sarden salem yang sudah matang.
Siap di santap
Kalau kurang pedas bisa ditambahkan saus sambal.
Selamat mencoba...



2 komentar:

  1. www.nutrisianak.blogspot.com30 Oktober 2010 pukul 06.46

    Resep ini yang saya cari-cari.. pas untuk anak-anak yang tidak mau repot dengan duri ikan

    tks ya..

    BalasHapus
  2. Terima kasih anda telah memberikan kesempatan untuk berkomentar. Artikel anda sangat bagus. Semoga bermanfaat untuk semua

    BalasHapus

Silahkan sampaikan komentar anda di sini.